Totabuanews.com, Kotamobagu – Seleksi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk wilayah Kotamobagu, Selasa (11/12/12) digelar oleh KPU Kotamobagu. Pantauan TotabuaNews, kegiatan Fit and Proper Test (FPT) tersebut digelar di aula restorant lembah bening ini, diikuti oleh sekitar 49 calon angggota PPK.
Dari penuturan Sekretaris KPU Kota Kotamobagu Muhammad Agung Adati ST Msi, puluhan peserta ini merupakan hasil saringan dari ratusan bakal calon anggota yang sempat memasukkan berkas.
“Awalnya ada sekitar 100 lebih yang memasukkan berkas, dan yang lulus berkas hanya mereka yang mengikuti ujian kali ini,” ujar Adati.
Dikatakan pula olehnya, pelaksanaan FPT tersebut meliputi dua bagian yakni secara tertulis dan wawancara.
Masih menurut Agung, usai FPT itu, pihaknya akan langsung melakukan pemeriksaan hasil ujian, yang kemudian akan dirangking, menurut perolehan nilai masing-masing calon anggota PPK.
“Setelah itu komisiopner KPU akan langsung melakukan pleno penetapan 20 orang yang diangkat sebagai PPK dalam pilwako nanti,” tutupnya. (dar/jun)