Redam Konflik Tabang, Walikota Sholat Jumat Bersama Warga

0
163
Djelantik Mokodompit
Djelantik Mokodompit

Totabuanews.com, Kotamobagu – Upaya Pemerintah Kota Kotamobagu untuk meredam konflik yang berlangsung di Desa Tabang beberapa waktu lalu, patut diajungi jempol. Setelah Rabu kemarin menggelar pertemuan bersama Dandim 1303 Bolmong, Kapolres Bolmong, Camat Kotamobagu Selatan, sangadi desa tabang beserta para tokoh masyarakat setempat. Jumat (18/01/13) Drs H Djelantik Mokodompit melaksanakan Sholat Jumat di Masjid Desa Tabang, Kecamatan Kotamobagu Selatan, Kota Kotamobagu.

Selain sejumlah pimpinan SKPD, dalam rombongan tampak Ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu, Wakapolres Bolmong dan Ketua DPRD Kota Kotamobagu. Dalam sambutannya Walikota kembali mengingatkan pentingnya menjaga serta memelihara keamanan dan ketertiban yang telah terbina baik selama ini, khususnya di desa Tabang.

“Kemanan dan ketertiban merupakan modal utama dalam menggerakkan pembangunan. Stabilitas daerah adalah harga mati yang wajib kita pertahankan bersama guna menunjang berbagai program kegiatan yang digalakan pemerintah. Ini tanggung jawab kita bersama,” tutur Walikota.

Lebih lanjut, Walikota juga menghimbau agar seluruh komponen masyarakat desa Tabang tidak mudah terprovokasi isu-isu yang sengaja dihembuskan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab, untuk menciptakan instabilitas di daerah ini.

“Selaku pemerintah tentu saya menghimbau agar masyarakat desa Tabang jangan mudah terprovokasi isu yang menyesatkan, yang bertujuan untuk memecah belah persaudaraan dan kekerabatan diantara kita. Tanamkan semangat Pogogutat, Pogoginalum bo Pototolu’adi dalam kehidupan sehari-hari. Kita hidup di Mongondow yang menjunjung tinggi falsafah kebersamaan dan persaudaraan,” jelas Walikota. (erwin)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.