Konvoy PAN Diduga Tak Kantongi Izin

0
227
Agus Irianto Paputungan
Agus Irianto Paputungan
Agus Irianto Paputungan

TOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Rencana Partai Amanat Nasional (PAN) Kotamobagu untuk melakukan konvoi dengan sejumlah kader dan simpatisannya Jumat (01/03/2013) diduga tak ada izin dari instansi terkait. Hal ini seperti disampaikan ketua Panwaslu Kotamobagu, Ir Agus Irianto Paputungan SE ME saat melaksanakan Rakor Internal bersama seluruh anggota Panwaslu se Kotamobagu. Bahwa kegiatan konvoy yang rencana digelar sore ini, surat izinnya belum masuk ke pihaknya.

“Seharusnya dari Kesbangpol mengeluarkan Izin, kemudian di lanjutkan Ke Polres dan tembusannya ke kami,” ujar Paputungan.

Lebih lanjut Paputungan mengatakan dengan hal seperti ini pihaknya akan menanyakan hal ini kepada Kesbangpol apakah sudah ada izinnya atw tidak.

“Nanti saya tanyakan dulu ke kesbang apakah sudah ada atau belum,” tutup Paputungan. (erwin/jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.