Pemkab Bakal Dampingi FKGI, Usut Kasus Gaji Guru

0
241

raib malingTOTABUANEWS.COM, Boroko – Paska dilantiknya pasangan Depri Pontoh dan Suriansyah Korompot (DP-Syah) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bolmut 2013-2018, keinginan Forum Komunikasi Guru Indonesia (FKGI) Bolmut, untuk mendapat pendampingan hukum dalam mengungkap kasus raibnya gaji guru pinogaluman, akhirnya disambut baik pemerintah daerah setempat.

Diketahui, dugaan kasus raibnya gaji milik ratusan guru di Kecamatan Pinogaluman ini, tengah diselediki Polres Bolmong. Kabag Hukum Pemkab Bolmut, Rahmat Pontoh, menjelaskan, pihaknya siap melakukan pendampingan hukum dalam menuntaskan persoalan tersebut. “Minimal, permohonan yang disampaikan memenuhi kriteria hukum. Misalnya, unsur apa yang menjadi acuan dalam pendampingan nanti. Tentu, kami akan berupaya masalah ini segera ada jalan keluar bersama,” terangnya.

Menurutnya, laporan FKGI ini harus memenuhi prosedur sesuai dengan ketentuan yang ada.

“Pada prinsipnya untuk pemberian bantuan hukum baik litigasi maupun nonlitigasi dari LKBH Korpri terhadap PNS dan keluarganya dapat diberikan, ini tergantung dari permohonan PNS itu sendiri,” terangnya.

Meski demikian, dirinya berharap agar FKGI dapat memasukkan surat permohonan untuk didampingi. “Jika memang ada permintaan FKGI secara resmi ditujukan kepada Bupati, tentunya proses pendampingan bisa dilakukan berdasarkan petunjuk dari Bupati,” ujar Pontoh.

Rahmat juga menambahkan, permintaan forum guru tersebut segera mungkin dimasukkan, mengingat pihaknya akan melakukan pengkajian soal kemungkinan yang akan dihadapi lewat jalur hukum.”Silahkan masukkan surat permohonan pendampingan, dan jika memang berdasarkan kajian bisa dilakukan pendampingan, maka tentu akan dilakukan pendampingan,” terang Pontoh lagi. (Eking)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.