Pemkot Bakal Bentuk PPID

0
222

TOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Keterbukaan infomasi terhadap, rupanya menjadi salah satu perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Terbukti, saat ini pemerintah tengah memikirkan adanya pembentukan Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumen (PPID). Hal itu sebagaimana dikatakan Kepala Bagian Humas Pemkot Kotamobagu, Muhammad Fahri Damopolii Skom Msi, saat bersua dengan sejumlah wartawan, Senin (02/09/2013).

“Memang sudah ada rencana untuk membentuk PPID,” ujar Fahri.

Namun, dikatakan olehnya, pihaknya hingga saat ini masih terus mendalami tekhnis pembentukan tersebut.

“Terus terang kami masih bingung dalam hal proses serta tekhnis pembentukan tersebut,” tambahnya.

Selain itu, masih menurut Fahri, pihaknya pun masih akan mencari informasi, terkait dengan formasi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang akan ditempatkan dalam PPID tersebut.

“Sebab, sepengetahuan kami PPID itu ada disetiap instansi dalam pemerintahan,” tukasnya.

Disisi lain, salah satu praktisi persoalan keterbukaan informasi publik, Guesman Laeta dalam kesempatan yang sama, menjelaskan PPID tersebut, bisa dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) di setia wilayah pemerintahan.

“Untuk pembentukan di setiap instansi bisa langsung dilakukan oleh Sekretaris Badan, Dinas atau Bagian. Namun, itu tentunya harus melalui penunjukan dari atasan,” imbuh Guesman. (jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.