TOTABUANEWS, Kotamobagu – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, tetap mengalokasikan anggaran pembangunan Masjid Raya Baiutul Makmur(MRBM) pada tahun 2013 mendatang.
Menurut, Wakil Walikota Kotamobagu Drs Hi Jainuddin Damopolii (JaDi) dalam proyek tersebut ada dua item pekerjaan. Yakni perencanaan yang matang kemudian dilanjutkan dengan proses pengerjaan fisik. “Agar proses pembangunan tepat sasaran, tentunya perencanaan perlu dimatangkan. Karena sejak awal pembangunan Masjid itu rencana kerjanya belum matang,” tutur JaDi.
JaDi mengakui, jika Pemkot akan menggenjot poses perencanaan bagian teknis agar pertengahan tahun bisa dialokasikan anggarannya. “Akan diusahakan agar APBD- perubahan nanti Sudah ada alokasi anggaran untuk melanjutkan fisik bangunan,” tukasnya. (dar)