Paskibraka Boltim Rela Mandi “Pece”

0
954
BECEK: meskipun melewati lapangan penuh dengan becek Paskibraka Boltim tetap menjalankan tugas mereka dengan baik. (Foto: edmon/totabuanews)
BECEK: meskipun melewati lapangan penuh dengan becek Paskibraka Boltim tetap menjalankan tugas mereka dengan baik. (Foto: edmon/totabuanews)
BECEK: meskipun melewati lapangan penuh dengan becek Paskibraka Boltim tetap menjalankan tugas mereka dengan baik. (Foto: edmon/totabuanews)
BECEK: meskipun melewati lapangan penuh dengan becek Paskibraka Boltim tetap menjalankan tugas mereka dengan baik. (Foto: edmon/totabuanews)

TOTABUANEWS, Tutuyan – Hujan deras yang melanda kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), sejak sabtu (16/08) lalu, mengakibatkan tempat pelaksanaan upacara dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke- 69 yang berpusat dilapangan Pondabo Tutuyan, menjadi tempat penuh genangan air akibatnya para pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) harus rela menjalankan tugasnya meski seragamnya harus penuh dengan lumpur.

Pantauan koran ini, minggu (17/08), genangan air hingga membuat becek tersebut hampir menutupi setengah lapangan yang menjadi tempat pelaksanaan upacara. Namun hal tersebut tidak menjadi penghalang dalam pengibaran bendera merah putih. Para Paskibraka terlihat penuh semangat menjalankan tugasnya walapun jalur yang dilalui penuh dengan becek. “Ini adalah tugas kami (Paskibraka,red), biar banyak pece tetap harus dijalankan, ini bukan pengahalang,” ungkap sejumlah Paskibraka Boltim,

Sementara itu, masyarakat yang hadir dalam pelaksanaan upacara tersebut menyoroti kinerja panitia pelaksana HUT RI ke 69 Boltim yang mengantisipasi masalah tersebut. “Seharusnya ini sudah diantisipasi oleh panitia jauh-jauh hari, kasihan para Paskibraka yang rela mandi pece, ini menjadi pemandangan yang tidak baik, untung saja Paskibraka kita tetap konsentrasi dan fokus tanpa terganggu dengan masalah ini,” ungkap Roni warga Modayag.

Terpisah, ketua Panitia Pelaksana HUT RI, Amin Musa, saat dikonfirmasi mengatakan sebelumnya pihaknya sudah mengantisipasi masalah itu. “Panitia sudah melakukan antisipasi dengan menimbun sejumlah titik tempat genangan air, namun siapa sangka tadi pagi (kemarin,red) hujan turun lagi, jadi ini adalah faktor alam siapa yang tau akan terjadi hujan, yang tau akan ada hujan itukan hanya tuhan,” ungkap Amin yang juga Assiten I Pemkab Boltim ini.

Kepada Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pemkab Boltim, Minderd Mawu, kepada sejumlah wartawan mengakui bahwa pihaknya berencana akan menata lagi lapangan Pondabo Tutuyan. “Rencananya pada tahun 2015 akan kita pasang paving blok didalam lapangan pondabo, hal ini karena lapangan pondabo selalu dijadikan tempat pelaksaan HUT RI, namun rencana ini akan dibicarakan dulu dengan pimpinan,” ungkap Mawu. (edmon/dar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.