TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU– Abdul Rahman (AR) Mopobela secara tiba-tiba pada Jumat (13/02/2015) siang tadi dicopot dari jabatan kepala Dinas Catatan Cipil dan Kependudukan (Kadis Capilduk) Kotamobagu.
Mopobela digantikan oleh Drs Nasrun Gilalom yang kini masih menjabat Asisten I Pemkot Kotamobagu. Serah terima jabatan dilakukan langsung oleh Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara.
Selain Kadis Capilduk, Walikota juga melakukan sertijab kepada Kepala Inpektorat Wiwik Buchari, yang digantikan oleh Rio Lombone SH “Untuk Discapilduk Kotamobagu sudah banyak keluhan dari masyarakat terkait pelayanan. Ini tentu sedikit menghalangi visi pemerintah tahun ini yang mencanangkan Pelayanan Dasar Untuk Semua. Makanya demi memaksimalkan kinerja pemerintahan dilakukan serah terima jabatan itu,” ujar Kepala BagianHumas Pemkot Kotamobagu, Siti Rafiqa Bora SE saat ditemui diruangannya.
Ditambahkan Rafiqa, untuk Inpektorat sendiri, dilakukan pergantian kepemimpinan, sebab saat ini Pemkot Kotamobagu tengah menghadapi pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
“Sementara Inpektur yang lama masih dalam keadaan sakit. Makanya dilakukan pergantian kepemimpinan, agar proses pemeriksaan BPK berjalan lancar,” tambahnya.
Namun demikian, Rafiqa mengatakan kalau status dua Kepala SKPD itu masih sebatas Pelaksana Tugas (Plt).“Iya di Plt kan untuk sementara. Untuk mantan Kepala Discapilduk dipebantukan di Kesbangpol, dan Inpektur daerah yang lama jadi staff administrasi di Inspektorat Kotamobagu,” kuncinya.
Konni Balamba