Ini Sikap Golkar dalam Pilkada Boltim

0
389
Sehan-Mokoagow
Sehan-Mokoagow
Sehan-Mokoagow

TOTABUANEWS, BOLTIM – Meski tidak tidak menjadi salah satu partai pengusung di Pilkada Kabuputen Bolaang Mongondow Timur (Boltim), namun rupanya Kader Partai Golkar akan menentukan sikapnya untuk mendukung salah satu kandidat calon Bupati Boltim yang saat ini sudah terdaftar di KPU.

Hal itu tercermin dalam pernyataan ketua DPD II Partai Golkar Boltim Sehan Mokoapa Mokoagow saat bersua dengan Totabuanews di kediamannya Selasa (25/08).

Akan tetapi, Sehan yang merupakan salah satu pimpinan DPRD Kabupaten Boltim ini mengungkapkan, pihak mereka masih akan menunggu penyampaian visi dan misi secara resmi ketiga pasangan calon saat ini.

“Memang dibeberapa daerah, Partai Golkar tidak mengusung kandidat di Pilkada termasuk di Boltim. Hal itu dikarenakan belum selesainya persoalan di internal partai. Namun, untuk Boltim, sikap semua kader partai masih menunggu visi misi tiga pasangan calon saat ini,” ungkap Sehan.

Sehan menambahkan, kader Partai Golkar akan mendukung kandidat memiliki visi dan misi yang sama dengan konsep pembangunan Partai Golkar. “Itu pun apabila sepaham dengan komitmen membangun daerah. Jika sepaham, saya atas nama ketua DPD akan mengarahkan semua kader partai untuk menudukung kandidat yang dimaksud,” tegas pria berambut putih ini.

 

KONNI BALAMBA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.