TOTABUANEWS, BOLMONG – Akibat hujan yang menguyur wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) sejak kemarin malam, jalan trans Sulawesi tepatnya di Desa Pangi dan Desa Domisil Kecamatan Sang Tombolang tertutup tanah longsor.
Kepala BPBD Bolmong, Ir Hj Channy Wayong, ketika dikonfirmasi mengatakan, akibat longsonr yang menutupi seluruh badan jalan tersebut, kendaraan tidak bisa menlanjutkan perjalanannya.
“Semua badan jalan tertutup longsonr dengan panjang kira-kira 20 meter,” aku Wayong.
Lanjutnya, setelah mendapat informasi dari warga, BPBD Bolmong langsung bergerak cepat memberishkan longsor yang menutupi jalan trans Sulawesi tersebut.
“Sedang dalam penanganan dan tidak lama kemudian, ruas jalan tersebut sudah bisa dilalui,” akunya lagi.
Informasi yang berhasil dirangkum harian ini, selain terdapat titik longsor, juga terjadi bencana banjir yang merendam sejumlah desa.
Camat Sang Tombolang Drs Wahyudin Gonibala, ketika dikonfirmasi via seluler mengakui adanya banjir dan tanah longsor di wilayah yang dipimpinnya itu.
“Ini akibat hujan sejak kemarin malam,” katanya. Untuk itu, dirinya menghimbau kepada warga untuk tetap meningkatkan kewaspadaan .
Tim Totabuanews