Gubernur Harus Tunjuk Pjs Bupati Bolmong yang Netral

0
527
Olly Dondokambey

TOTABUANEWS, BOLMONG – Aktifis LSM Gerakan Peduli Tanah Lahir (Garputala), Adriadi Paputungan, meminta agar nantinya siapun menjadi Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), agar steril atau tidak terkontaminasi kepentingan politik Pilkada Bolmong 2017 nanti.”Kami minta agar nantinya Gubernur Olly Dondokambey, menunjuk Pjs Bupati Bolmong benar-benar independen,” pintah Paputungan.

Hal ini kata Paputungan, agar nantinya proses tahapan Pilkada Bolmong yang akan bergulir pertengahan tahun ini, benar-berkwalitas. “Ini guna mengantisipasi terjadi konflik antar pendukung, hanya karena Pjs Bupati tidak independen atau mendukung kandidat/calon bupati yang bertarung dalam Pilkada nanti,” ujarnya.

Selain itu, dirinya juga meminta agat Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE, tidak mengabaikan putra asli Bolmong Raya dalam menunjuk Pjs Bupati.”Pejabat di BMR asli putra daerah semuanya berkwalitas. Jadi saya minta agar bapak Gubenur sebaiknya memprioritaskan putra daerah sebagai Pjs Bupati Bolmong nanti,” kata Paputungan.
Diketahui jabatan Bupati Hi Salihi Mokodongan dan Wakilnya Yanny Ronny Tuuk STh MM, akan berakhir pada 16 Juli mendatang.

Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.