Pemkab Tegaskan Proses Tender Proyek 2016 Bolmut Bebas KKN

0
166
Dinas PU Bolmut Kecipratan Dana Rp100 Miliar dari Pemerintah Pusat
Saeroji

TOTABUANEWS, BOLMUT – Terkait proses tender paket proyek yang sedang berlangsung di Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Kimpraswil Bolmut, sejumlah kontraktor meminta agar Kepala Dinas Ir Saeroji MSI ini bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN).

“Dengan adanya semangat untuk membangun daerah Bolmut, kami meminta Kepala Dinas dalam proses tender ini harus bebas dari KKN, sebab menurut kami bukan hal yang tidak mungkin jika proses seperti ini terjadi KKN sehingga diminta untuk objektif,”ungkap salah satu kontraktor.

Menanggapi masalah tersebut Soeroji menjamin jika pihaknya akan selalu bersifat objektif dan bebas dari KKN.

“Saya menjamin jika dalam proses tender sama halnya dengan pelaksanaan tender proyek pada tahun-tahun sebelumnya, semuanya bebas dari KKN, sebab, dalam aturan perundang-undangan yang berlaku hal itu sangat dilarang dan kami juga sudah berupaya untuk bersifat objektif dalam pelaksanaan tender ini, sehingga dengan demikian kontraktor dapat merasa puas dengan hasil, dan setiap instansi teknis sudah menyerakanya ke panitia tender,” ujar Saeroji.

Amad Filabuya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.