TOTABUANEWS, NASIONAL – Saat interview mungkin Anda tidak melihat seperti apa sifat asli dari pegawai baru Anda, namun seiring berjalannya waktu mulai terlihat sifat asli dan semua keburukan yang ada pada pegawai baru Anda. Jika saat ini Anda telah menjalankan bisnis dan mulai melihat tanda-tanda pegawai yang merugikan perusahaan Anda, bisa jadi 5 tipe pegawai berikut merupakan pegawai yang wajib dicermati karena berpotensi untuk menghambat bisnis Anda.
Si pengeluh
Pegawai yang satu ini bukan hanya mengganggu namun juga sangat melelahkan. Ketika Ada memiliki tipe pegawai yang kerap mengeluh, menuntut lebih dan berprilaku negatif terkait dengan pekerjaan, tipe pegawai seperti ini jika dibiarkan bisa mengganggu jalannya bisnis Anda. Bukan hanya mengganggu Anda sebagai atasan, namun juga rekan kerja lainnya. Coba bicarakan dengan baik apa masalah yang dikeluhkan dan jika Anda tidak dapat mengatasi atau memenuhi permintaan yang Anda, ada baiknya untuk menon-aktifkan pegawai baru tersebut dan tidak meneruskan kontrak kerja yang ada.
Selalu menyalahkan orang lain
Ketika waktunya untuk bekerja dengan tim Anda menemukan pegawai baru Anda enggan untuk menerima tanggung jawab bersama dan kerap menyalahkan orang lain ketika ada kesalahan yang terjadi. Tipe pegawai seperti ini tentunyaakan menyulitkan dan tidak bisa dipercaya, terutama ketika diminta untuk melakukan tugas yang penting. Jika Anda menemukan tipe pegawai seperti ini, bisa berpotensi menghambat jalannya usaha Anda.
Si pembohong
Saat wawancara mungkin Anda tidak bisa melihat seperti apa sifat dari calon pegawai Anda, namun ketika pegawai baru tersebut mulai bekerja dan anda menemukan beberapa kesempatan pegawai baru tersebut melakukan kebohongan, tentunya tipe pegawai seperti ini bisa menghambat bisnis Anda. Coba cermati tipe pegawai seperti ini di perusahaan Anda.
Tidak mau menerima perubahan
Untuk bisa berjalan dengan baik ada kalanya perusahaan harus mengadopsi semua perubahan yang ada, jika pegawai baru Anda enggan untuk melakukan perubahan yang ada dan tetap menggunakan cara-cara atau menerapkan kultur perusahaan yang sebelumnya, tipe pegawai seperti ini berpotensi untuk menghambat bisnis Anda. Untuk itu cermati dan lakukan tindakan yang diperlukan.
Sumber: Suara.com