Puluhan Siswa di Kotamobagu Bakal Tak Lulus UN

0
235
Rukmini Simbala

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU- Sedikitnya 25 siswa yang ada di Kotamobagu hampir bisa dipastikan tidak akan lulus tahun ini. Pasalnya, hingga hari terakhir proses Ujian Nasional (UN) berlangsung, 25 siswa tersebut tidak juga mengikuti UN. Ustu punya usut, ternyata mereka telah dikeluarkan dari sekolah. Hal ini dikatakan oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Diknaspora) Kota Kotamobagu, Dra Rukmini Simbala MAP, saat memantau UN hari terakhir di SMU Negeri 3 Kotamobagu, Rabu (06/04/2016) kemarin.

“Selama UN berlangsung ada 26 siswa yang tidak ikut. Dimana 25 siswa lainnya sudah dikeluarkan dari sekolah, sementara yang sisanya ijin sakit,” ujar Rukmini.

Rukmini mengatakan, untuk siswa yang sakit nantinya akan diikutkan dalam UN susulan.

“Nanti aka nada UN Susulan. Tapi itu hanya bagi mereka yang ijin sakit ketika UN dilangsunngkan,” tambahnya,

Dirinya berharap proses UN tahun ini akan memberikan hasil yang maksimal.

“Yang jelas saya yakin seluruh elemen pendidikan sudah berupaya maksimal. Dengan demikian hasilnya pun akan maksimal kedepan,” tutupnya.

Rahman Mokoagow

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.