TOTABUANEWS, BOLMUT – Dalam rangka menyambut HUT Kabupaten Bolaang Mongondouw Utara (Bolmut) yang ke IX, berbagai kegiatan lomba di adakan, baik seni budaya maupun olahraga. Salah satunya lomba sepak bola yang digelar oleh pemkab Bolmut di lapangan Kembar Boroko
Pada pembukaan diawali dengan tendangan pertama oleh Bupati Depri Pontoh membuat sorak masyarakat terhibur. Menurut Bupati, kegiatan-kegiatan yang di canangkan tidak lain untuk menghibur masyarakat Bolmut. “Saya sebagai pemerintah megharapkan kepada para pemain bola agar dapat bermain sportif sehinga dapat meraih kemenagan dan tanmpa ada cidera,” ujar Pontoh.
Lanjut Bupati, kegiatan sepak bola ini bukan hanya sebatas ajang olaraga saja, akan tetapi sebagai ajang kegiatan silahturahmi antar enam kecamatan yang berada di Bolmut.
“Pemerintah berharap dengan kegiatan -kegiatan dalam menyambut HUT ini masyarakat dapat terhibur dan gembira sampai saat puncak acara nanti tangal 23 mei mendatang,” tutup Bupati.
Fadlan Ibunu