TOTABUANEWS, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong), melalui Badan Perencanaan Pembangunan Penanaman Modal dan Statistik (BP3MS), mengelar sosialisasi Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarkat (PAMSIMAS).
Agenda yang dilaksanakan di ruang rapat lantai dua kantor Sekertaris Daerah (Setda) Bolmong itu, turut dihadir Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling SE MM, Sekda Drs Ashari Sugeha, para asisten dan pimpinan SKPD.
Kepala BP3MS Bolmong, Ir Hj Ramlah Mokodongan MSi mengatakan, kegiatan sosialisasi program Pamsimas III ini, untuk memberikan informasi dan pengetahuan sekaligus menyamakan persepsi terhadap substansi pelaksanaan Pamsimas III kepada seluruh stake holder.
Lanjutnya, sosialisasi ini bertujuan menginformasikan pelaksanaan program Pamsimas dan program air minum dan sanitasi lainnya yang dikelola atau dilaksanakan di wilayah Kabupaten Bolmong.
“Program ini dapat mendukung pencapaian akses universal air minum dan sanitasi, selanjutnya menjaring peminat tentang kebutuhan bantuan program air minum dan sanitasi, jumlah target pemanfaat untuk desa baru, desa peningkatan dan desa perluasan,” tutur Mokodongan.
Dia mengatakan, kegiatan sosialisasi ini mengahasilkan output sebagaimana yang dibutuhkan masyarakat khususnya terkait air bersih dan sanitasi.
“Diharapkan usai pelaksanaan sosialisasi ini, mendapatkan dukungan dari Pemerintah Kecamatan untuk pendampingan pengajuan usulan atau minat dari pemerintah desa serta masyarakat yang mendapatkan bantuan program air minum dan sanitasi ini, mendapatkan pendampingan mengenai penyusunan proposal,” harapnya.
Tim Totabuanews