Petugas Kebersihan Minta Naik Gaji

0
46
Pemkot Kotamobagu Boyong Petugas Kebersihan Jemput Piala Adipura

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Ratusan petugas kebesihan mengharapkan kebijakan dari Pemerintah Kota (Pemkot) untuk menaikan upah mereka. Pasalnya, upah yang diterima selama ini dinilai belum mencukupi memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Kotamobagu mendapat piala adipura. Tentu kami bangga dengan itu. Tapi kami berharap ada agar ada kebijakan untuk menaikan honor kami,” kata salah satu petugas kebersihan, yang meminta namanya tak dipublish.

Ditambahkannya, setiap bulannya mereka mendapat upah Rp1.250.000 dari Pemkot. Jumlah tersebut dinilai tak mencukupi memenuhi kebutuhan sehari-hari. “Honor yang kami dapat sangat kecil jika dibandingkan dengan beban dan resiko kerja,” tambahnya.

Walikota Tatong Bara mengakui, pekerjaan para petugas kebersihan cukup besar. Iapun berjanji akan menaikkan insentif para petugas kebersihan. “Pekerjaan mereka (petugas kebersihan) tidak mudah. Tahun ini di APBD Perubahan akan ada peningkatan kesejahteraan,” sebut walikota.

 

Peliput : RMM

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses