Pemda Bolmut Komitmen Optimalkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

0
51
Pemda Bolmut Komitmen Optimalkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat
Khristanto Nani
TOTABUANEWS, BOLMUT – Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) hingga saat ini tetap komitmen mengoptimalkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat kabupaten Bolmut.
Hal itu dibuktikan dengan diberikannya layanan kesehatan 1×24 jam setiap hari, tak hanya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), tapi diseluruh puskesmas yang ada di bolmut.

“Sesuai komitmen Bupati telah menerapkan standar pelayanan maksimal. Setiap hari pelayanan dilaksanakan 1×24 jam diseluruh puskesmas yang ada,”ujarnya

Lanjut kabag, pelayanan penuh kepada masyarakat dilakukan melalui beragam fasilitas yang tersedia seperti Unit Gawat Darurat (UGD), poliklinik, rawat inap dan persalinan. “Pemerintah daerah terus melengkapi infrastrukturnya, bersama dengan sumber daya manusianya,” kata Nani.

Nani juga nendambahkan Aspek pendukung pelayanan sektor kesehatan lainnya seperti RSUD, kata Nani juga difungsikan demi memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Masyarakat diharapkan terus memberi support kepada Pemerintah Daerah, sebab pemerintah sedang dan terus bekerja untuk kemajuan daerah,” tukasnya.

Fadlan Ibunu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.