Program P2WKSS Bolmut Mendapat Penilaian Khusus Dari Pemprov Sulut

0
64
Program P2WKSS Bolmut Mendapat Penilaian Khusus Dari Pemprov Sulut
Program P2WKSS Bolmut dapat perhatian Khusus dari Pemprov Sulut. (F:Ist)
TOTABUANEWS, BOLMUT – Program terpadu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara  (Bolmut) P2WKSS, mendapat perhatian dan penilaian khusus dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara. Pasalnya, program tersebut merupakan peningkatan peran perempuan yang menggunakan pola pedekatan lintas bidang pembangunan secara terkoordinasi, dengan upaya yang diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga guna mencapai tingkat hidup yang berkualitas.
Dengan dibentuknya Kelompok Kerja (Pokja) dan melibatkan seluruh pimpinan SKPD, PKK dan Unsur Perguruan Tinggi, telah melaksanakan beberapa kegiatan baik bersifat non fisik berupa sosialisasi dan pelatihan serta kegiatan fisik pembenahan rumah, pengecatan, penataan halaman dan lainnya.
Menurut Pemprov Sulut melalui Kepala BPMPD Provinsi yang dibacakan oleh Kepala Bidang Kelembagaan dan Peningkatan Peran Masyarakat, Drs Ferdinand Singal M Si, penilaian pelaksana terbaik P2WKSS ini dapat dilihat sejauh mana peran SKPD terkait di masing-masing Kabupaten Kota, Kecamatan serta Desa Kelurahan.
“Dalam hal ini kami dinilai sejauh mana peran dari semua komponen dalam menunjang program P2WKSS serta sejauh mana masyarakat menerima program terpadu ini.”ujarnya
Lebih lanjut dijelaskan juga tentang standar penilaian atau kriteria meliputi hasil kualitatif dan kuantitatif yang dicapai dalam pelaksanaan program.
“Standar penilaian berupa semangat gotong royong dan intensitas koordinasi antar para penggerak yaitu SKPD, Tim Penggerak PKK secara berjenjang sesuai dengan SK Gubernur No. 113 Tahun 2010 tentang penetapan lokasi binaan program terpadu P2WKSS tingkat Provinsi Sulawesi Utara.”pungkasnya.
Sementara itu, Bupati Bolmut Drs  Hi Depri Pontoh, menyampaikan dalam pelaksanaannya di tingkat Provinsi, Kabupaten Bolmut sampai saat ini sudah yang ke 6 (enam) kalinya ambil bagian dalam program kegiatan Terpadu P2WKSS.
“Dan dari kontribusi Bolmut, telah berhasil meraih prestasi yang cukup memuaskan.”Jelas bupati.
Lanjut Bupati, prestasi tersebut tentunya menjadi bahan evaluasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi daerah, serta mencapai hasil yang optimal dalam pelaksanaan program ini di masa mendatang.
“Tentunya dukungan pembinaan dari tingkat Provinsi sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, sehingga tujuan program dapat tercapai sebagaimana diharapan.”tutur Bupati.
Bupati berharap kepada masyarakat Desa Batulintik yang saat ini telah sampai pada tahap penilaian, agar hal ini terus dipelihara bahkan lebih ditingkatkan sehingga dapat memberikan dorongan dan semangat serta contoh kepada Desa lainnya.
“Kami mengajak seluruh Pimpinan SKPD terutama yang tergabung dalam Pokja kiranya secara terus menerus membimbing, mengarahkan membantu masyarakat peserta P2WKSS sehingga pelaksanaan program tidak terhenti setelah penilaian tetapi berkelanjutan, dan sudah menjadi tanggung jawab bersama untuk menuntaskan persoalan kemiskinan di daerah ini.”tutup Pontoh
Peliput : Fadlan Ibunu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.