Hore ! Konser Air Supply di Manado Gratis

0
237
Hore ! Konser Air Supply di Manado Gratis
TOTABUANEWS, MANADO – Pagelaran Concert Air Supply di Manado, Pemerintah Olly Dondokambey (Gubernur) dan Panitia bebaskan dari Tiket masuk (Free) semua untuk Rakyat Sulut.
Menjelang pergelaran concert AirSupply termegah bertaraf Internasional yang diketahui akan dilaksanakan pada tanggal 4 Desember 2016 nanti, berbagai persiapan dilakukan panitia pelaksana guna memantapkan event tersebut.
Persiapan event inipun sudah mulai terlihat, baliho serta poster concert AirSupply sudah terpampang di tempat-tempat umum Kota Manado.
Yang lebih hebatnya lagi, Panitia Pelaksana menetapkan bahwa konser AirSupply ini tidak dipungut biaya apapun alias FREE (Gratis) untuk masyarakat Sulawesi Utara.
Berbeda dengan konser AirSupply Di Jakarta 3 Desember 2016. Untuk Tiket Diamond seharga 2,5 juta, platinum 1,5 juta, gold 1 juta, dan silver 750 ribu.
Konser AirSupply 10 Desember 2016 di Singapura, Tiket Vip box 698 Dollar Sgp (6,9 juta), Vip reguler 168 Dollar Sgp (1,6 juta) dan Kelas 1 harga tiket 138 Dolar Sgp (1,3 juta).
Konser AirSupply di Megamas Manado 4 Desember 2016. Tiket: FREE (Gratis).
Apabila acara ini sukses dilaksanakan, pastinya ini merupakan promosi yang luar biasa, Manado akan terangkat di kanca dunia sekaligus meningkatkan Pariwisata di Sulut.
Diketahui pula, dana untuk pelaksanaan acara ini tidak memakai APBD melainkan hanya menggunakan dana dari Sponsor saja. Woow!!!
4 Desember 2016, Kota Manado akan mempersembahkan salah satu show berkelas dunia.
David Rumondor

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.