Surat Izin Kejurda Balapan Motor di Kotamobagu Dikantongi

0
163
Surat Izin Kejurda Balapan Motor di Kotamobagu Dikantongi
Ketua Panitia dan para pengurus Balapan Kejurda saat Foto bersama dengan Kapolres Bolmong AKBP William Asnandar Simanjuntak SIK,MH. Foto Gery/TN
TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Persiapan menjelang Pra Kejurnas tahun 2017 menandatang,  Adimogi Racing Team (ART), Aslam Recing Team (ART), Bhayangkara Racing Team (BRT), Toko Sasak, MJM Racing Team, Global Motor Racing Team, dan Udin Motor Racing Team (UMRT) dan beberapa sponsor lainya, akan bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), rencananya akan menggelar kegiatan balap motor Kejurda di sirkuit Paloko Kinalang Jalur Dua.
“Sesuai hasil rapat bersama para Panitia, tepatnya pada tanggal 2 sampai dengan tanggal 4 bulan Desember tahun 2016. event Kejuaraan Daerah (Kejurda) Open Motoprix balap motor Road Race persiapan pra kejurnas tahun 2017, akan kami gelar di kelurahan Kotabangon, tepatnya, di sirkuit Paloko Kinalang jalur dua. Bagi warga Kota Kotamobagu dan para pengendara roda dua maupun roda empat, tepat pada hari yang kami sudah tentukan dan sesuai yang tertulis di surat Izin. Jalan Palokokinalang akan ditutup selama kegiatan berlangsung, kurang lebih 4 hari akang ditutup,” kata Ferry Dotulong selaku Ketua Panitia yang akan menggelar kegiatan Kejurda, Rabu (16/11/2016) saat berada di Polres Bolmong.
Ferry mengaku kalau surat izin dari pihak bersangkutan, Yakni pemerintah Kota Kotamobagu dan Pihak Kepolisian Polres Bolmong sudah dibuat, kedua bela pihakpun sangat mendukung kegiatan ini.
“Surat Izin dari Kelurahan kotabangon, Pihak polres bolmong  Satlantas Polres Bolmong Kesbangpol, Dinas perhubungan dan dinas tata kota, sudah ada, dari pihak bersangkutan itu mereka sudah mengeluarkan surat izin kegiatan balapan kejurda ini, berarti ini sudah pasti kami Gelar dengan tanggal yang sudah ditentukan,” Kata Ferry sembari menambahkan  pihaknya kemarin sudah bertemu dengan Pak Kapolres Bolmong.
“Tadi saya dengan beberapa penggurus Kegiatan balapan ini sudah bertemu dengan Pak Kapolres. Pihaknya juga mendukung balapan resmi ini. Karena kegiatan ini juga dapat mengurangi angka kecelakaan di wilayah BMR dan dapat menggurangi Balapan Liar,” jelas Ferry.
Peliput : Gerry Liangga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.