Tahun Depan Pemkab Kehilangan 50 Miliar Untuk APBD

0
37

TOTABUANEWS, BOLMONG – Pemerintah Pusat melalui Kementrian Keuangan, akan mengurangi anggaran belanja daerah di Indonesia, tidak terkecuali Kabupaten Bolmong juga bakal dikurangi hal tersebut terungkap saat pembahasan Rancangan Kegiatan Anggaran (RKA) 2017 di Aula Kantor DPRD Bolmong pekan kemarin.

 Anggota Komisi I Marten Tangkere dari fraksi Golkar, mengatakan. Bahwa untuk tahun depan Kementrian Keuangan mengurangi sebesar 50 Miliar untuk APBD 2017. “APBD tahun depan sebanyak 50 miliar akan dikurangi, itu permintaan dari kementrian keuangan untk penghapusan hutang PDAM kepada Pemerintah Pusat maka harus juga didukung dengan perda. Untuk hutang daerah dalam hal ini PDAM sebesar 31 Miliar,” ujar Tangkere, jumat (25/11/2016).

 Pengurangan 50 miliar itu, implikasinya ke Dinas dan Badan. Serta ada juga anggaran Makan Minum (Mami) ASN di tahun ini akan dibayarkan di tahun depan ada kurang lebih 28 Miliar.

 “Memang secara nasional harus sudah begitu, serta juga ada pembatasan perjalanan dinas tidak seperti sebelumnya, hanya ada dua kali perjalanan dinas, jika lebih dari itu kalau kebutuhanya mendesak,” tungkasnya.

FEYBI MAKALALAG

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.