Pemilih Pemula Kotamobagu 2.125 Orang

0
47
Data Pemilih Tetap Akurat
Asep Sabar
TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Terdata per Januari hingga Desember 2016, jumlah pemilih pemula di Kota Kotamobagu berjumlah 1.125 orang. Angka tersebut, menurut Asep Sabar, Komisioner KPU Kota Kotamobagu yang membidangi perencanaan dan data, diperoleh dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Kotamobagu.
“Dalam tahapan pemutakhiran daftar pemilih berkelanjutan kami diminta untuk berkoordinasi dengan Disdukcapil Kota KOtamobagu terkait dengan perkembangan pemilih pemula,” kata Asep di ruang kerjanya, Rabu (11/01/17) pagi. Dari data yang masuk ke KPU Kota Kotamobagu, masih kata Asep, pemilih pemula terbanyak berada di Kecamatan Kotamobagu Barat, yakni 837 orang. Kemudian Kecamatan Kotamobagu Timur sekitar 512 orang, Kecamatan Kotamobagu Selatan berjumlah 506 orang dan Kecamatan Kotamobagu Utara sebanyak 270 orang.
“Yang perlu dipahami angka ini masih akan terus bergerak. Karena memang yang namanya daftar pemilih sifatnya dinamis dan selalu bergerak sedinamis penduduk itu sendiri. Sebab, bukan tidak mungkin tiap hari selalu saja ada pemilih yang memasuki usia 17 tahun dan sebagainya,” jelas Asep.
Sebagaimana diketahui, akhir Desember 2016 lalu, KPU Kota Kotamobagu dan Dinas Dukcapil Kota Kotamobagu sudah bersepakat untuk terus saling berkoordinasi terkait dengan pemutakhiran daftar pemilih berkelanjutan yang MoU-nya sudah ditandatangani langsung oleh Menteri Dalam Negeri dan Ketua KPU RI.
“Kami siap kapan saja memberikan data terkait daftar pemilih sebagaimana dibutuhkan oleh KPU, sejauh itu bisa kami lakukan. Apalagi sekarang KPU Kota Kotamobagu sedang mempersiapkan pelaksanaan Pilkada Serentak 2018,” tegas Kadis Dukcapil Kota Kotamobagu, Virgina Olii, beberapa waktu lalu.
Rekapan Pemilih Pemula Kotamobagu Per Tahun 2016
1.        Kotamobagu Utara 270 2.
2.        Kotamobagu Timur 512 3.
3.        Kotamobagu Selatan 506 4. Kotamobagu Barat 837
JUMLAH 2.125

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.