TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbubpar), mulai inventarisir seluruh Sanggar Budaya yang beroperasi diwilayah Kotamobagu.
Menurut Kepala Disbubpar Kotamobagu, Irawan Bambang Ginoga Rabu (01/03/2017), ada 17 sanggar budaya yang dipanggil untuk diseragamkan dalam Tari-tarian.
“Mereka semua telah dimintakan untuk dapat seragam, misalnya dalam Tari Kabela,”kata Bambang.
Lanjutnya, 17 Sanggar budaya tersebut pun menerima, untuk menyelaraskan pandangan bersama Disbubpar Kotamobagu.
“Mereka ( 17 Sanggar Budaya.Red), telah menerima untuk meningkatkan kualitas bersama dengan Dinas,”ujarnya.
Dia menambahkan, dimana pihaknya telah mengusulkan, agar sanggar budaya bisa sama-sama menjaga kebudayaan yang ada serta meningkatkan kualitas setiap sanggarnya.
“Kami hanya meminta agar Latihan-latihan kebudayaan terus dilakukan dan dijaga. Agar disetiap moment penting mereka sudah siap dilapangan nantinya,” tandasnya.
Tim Totabuanews