Dana BOP Bolmong Senilai 1,8 Miliar Diduga Bermasalah, Pengelolaan Diintervensi Oknum Pejabat

0
245
Pemkab Bolmong Akan Perjuangkan Intensif Bagi Pemuka Agama

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Diduga dana Bantuan Operasional Paud (BOP) senilai 1,8 miliar, untuk Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) tahun 2017 bermasalah. Dana tersebut merupakan anggaran dari pemerintah pusat melalui APBN yang memang langsung dikirim ke rekening pihak pengelola sekolah Paud yang terdaftar.

Sangat disayangkan, dalam pengelolaan dana tersebut diduga ada campur tangan dan intervensi oknum pejabat Dinas Pendidikan (Disdik) Bolmong, terkait pengadaan alat peraga untuk murid Paud.

Legislator DPRD Bolmong, Sunny J Dampi mengatakan,dirinya mendapat laporan dari beberapa Kepala Paud yang ada diwilayah Dumoga.

“Sementara ini sudah ada tiga kepsek Paud yang melapor ke saya terkait adanya intervensi pihak Disdik, terkait pengadaan alat peraga. Kemungkinan besar masih akan bertambah. Apalagi yayasan Paud di Bolmong sangat banyak,”  ujar Sunny yang merupakan Fraksi PDI-P Dapil 5 Dumoga, Senin (28/8/2017).

Menurut kesaksian beberapa kepsek, intervensi yang dilakukan Disdik ketika pihak sekolah hendak meminta rekomendasi.

“Saat hendak meminta rekomendasi, pihak Disdik melalui seksi Paud diduga memaksa pihak sekolah harus membeli alat peraga melalui distributor dijakarta yang disinyalir bekerjasama dengan Disdik. Setiap menandatangani rekomendasi pun, pihak sekolah harus membayar 500 ribu,” tambahnya.

Lanjutnya, disinyalir alat peraga yang dipesan dari distributor yang ada dijakarta tersebut tidak tepat sasaran, karena belum dibutuhkan pihak sekolah, serta ada alat peraga yang sudah dimiliki pengelola Paud. Bahkan, ada laporan warga terkait dugaan adanya Paud fiktif diwilayah Dumoga.

“Karena sekolah Paud tersebut tidak ada, namun dana kegiatannya keluar. Kalau begitu aliran dananya kemana. Ini harus diusut tuntas,” tegasnya.

Feybi Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.