TOTABUANEWS, BOLMUT – Masih kurangnya tenaga Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bolmong Utra (Bolmut), membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat berencana akan mengusulkan sedikitnya 500 kursi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di tahun 2018 mendatang.
Hal tersebut dikatakan langsung Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Maskun Antogia, melalui Kepala Bidang (Kabid) Mutasi dan Perencanaan Supriadi Goma, Senin (20/11/2017).
“Formasi tersebut untuk berbagai macam jurusan, namun yang diprioritaskan ada tiga jurusan, yakni tenaga guru, kesehatan dan teknis yang akan ditempatkan di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD),” ucapnya
Iya pun mengungkapkan pihak pemerintah daerah nantinya akan berkoordinasi langsung dengan pemerintah pusat soal pengusulan tersebut. “BKPP nantinya akan kembali berkoordinasi dengan pihak KemenPAN-RB,”ungkap goma
Ditambahkanya pula formasi CASN yang akan diusulkan tersebut, untuk menutupi kekurangan ASN di Bolmut. “Selain ada yang pensiun maupun meninggal dan ada yang pinda daerah, Bolmut memang masih sangat kekurangan, terutama tenaga teknis,” jelas Supriadi.
Lanjut supriadi setiap tahunnya ada ASN yang pensiun.”Untuk tahun ini saja ada 40 ASN yang akan pensiun,” tutup goma.