Tahun ini Bupati Bolmong Terapkan Disiplin ASN Lewat Elektronik

0
40

TOTABUANEWS, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Rabu (3/01/2018). Bertempat di Kantor Bupati Kecamatan Lolak, melaksanakan apel kerja perdana Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun 2018.

Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow dalam sambutannya dihadapan ribuan ASN menyampaikan, tahun 2017 telah kita lalui dengan berbagai dinamika.

“Kita telah berkerja maksimal dan tentunya kita patut berbangga dan bersyukur, atas kinerja kita di tahun 2017 lalu,” ujar bupati.

Lanjutnya, disisi lain tanpa mengesampingkan keberhasilan yang telah dicapai tentu masih banyak kekurangan yang perlu dan harus kita perbaiki sebagai langkah evaluasi diri.

“Tentang sejauh mana kemajuan yang telah dicapai ditahun sebelumnya. Sehingga proses penyelenggaraan pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan di daerah tercinta ini akan lebih terarah, optimal, efektif, efisien, dan akuntabel,” tegasnya.

Dirinya berpesan penyelenggaraan pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan tahun ini, tentu akan berbeda dengan tahun sebelumnya terutama menyangkut masalah disiplin ASN dimana sebelumnya sudah banyak aparatur yang mendapat sanksi hukuman disiplin dan tidak patuh dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya. “Maka mulai Tahun ini evaluasi ASN sekalian akan dilakukan secara elektronik dengan menggunakan finger print dan Face detection,” tukasnya.

Peliput: Ebby Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.