TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, meresmikan berbagai sarana dan prasarana fisik di Desa Bilalang II, Senin (06/02/2018). “Praktis tiga hari ke depan adalah peresmian, baru tutup anggaran, dan sekarang peresmiannya,” ucap Wali Kota saat sambutan.
Semua fasilitas ini, dibangun untuk memudahkan masyarakat, sebagai wujud pelayanan nyata pemerintah.”Kita maraton, sesuai dengan waktu yang mereka sampaikan, dan akhirnya alhamdulilah sekarang telah diresmikan, semua ini semoga bisa mempermudah masyarakat, dan merupakan salah satu wujud kerja pemerintah,” jelasnya.
Apresiasi yang tinggi, lanjut Wali Kota, dari pemerintah kepada pemerintah desa dan masyarakat yang telah turut mendukung pembangunan.”Semua ino berkat kerjasama yang baik, dari semua element, baik itu pemerintah maupun masyarakat. Dan hal itu saya sebagai pemerintah, sangat mengapresiasinya,” pungkasnya.
Diketahui, Wali Kota resmikan gadung Satuan Pendidikan Sejenis (SPS), Kantor Desa, dan paving blok, pembangunan lapangan olahraga mini, disamping juga menyerahkan sejumlah bantuan kepada Kelompok Usaha Kecil Menengah.
neno karlina