BPBD Bolmong Serahkan Bantuan Logistik ke Korban Kebakaran

0
59
TOTABUANEWS, BOLMONG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), serahkan bantuan logistik ke Keluarga Samsudin Tukidji warga Desa Inobonto II, yang terkena musibah kebakaran.
Bantuan logistik berupa kebutuhan dasar ini diserahkan langsung oleh Kepala BPBD Bolmong, Haris Dilapanga yang turut didampingi Kabid Penanganan Darurat Rafik Alamri, dan Kasi Penanganan Pengungsi Rahmawati Gumohung.
“Bantuan tersebut merupakan bentuk perhatian dari Ibu Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow kepada warga yang tertimpa musibah,” Haris, Jumat (16/3/2018) diruang kerjanya.
Sementara itu, Samsudin Tukidjo tak lupa mengucapkan terimakasih kasih atas kepedulian pemerintah daerah. “Terimakasih kasih buat pemerintah daerah Bolmong, khususnya BPBD yang sudah memberikan bantuan,” singkatnya.
Peliput: Ebby Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses