Kinerja ASN Bolmut Saat Puasa Berjalan Normal

oleh -41 Dilihat
Asripan Nani

TOTABUANEWS, BOLMUT – Kinerja Apratur Sipil Negara yang bertugas di wilayah kabupaten Bolaang Mongondow Utara terus ditingkatkan sekalipun bulan puasa.

Terbukti pelayanan disetiap SKPD masih berjalan normal seperti sebelumnya. Hal tersebut diungkapkan langsung sekretaris daerah kabupaten Bolmut Asripan Nani MsI, Jumat (25/5).

“Alhamdulillah walaupun dibulan puasa khususnya ASN yang beragama Islam masih tetap semangat didalam bekerja, terutama soal pelayanan publik dan pembangunan,” ungkap Asripan.

Iapun berharap, kinerja ASN yang sampai saat ini berjalan normal sekalipun dibulan puasa itu tetap terus terjaga sampai dengan seterusnya.

“Tetap semangat dan terus bekerja demi pelayanan terhadap masyarakat dan pembagunan daerah yang kita sama-sama cintai ini,” harap Asripan.

Peliput : Fadlan Ibunu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.