Didukcapil Bolmong Buka Pelayanan E-KTP di Lokasi BBGRM

0
73
Pembangunan Gedung Terhenti, Warga Bolmong Berdesakan Urus e-KTP
Iswan Gonibala

TOTABUANEWS, BOLMONG – Dinas Kependudukan Catatan Sipil (Didukcapil) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), akan membuka pelayanan Elektronik Kartu Tanda Penduduk (E-KTP), dalam pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) di akan dilaksanakan di Desa Bagomolunow Kecamatan Bolaang pada tanggal 12 Juli ini.

Kepala Dinas (Kadis) Didukcapil Bolmong, Iswan Gonibala mengatakan, dalam rangka pencanangan BBGRM di tahun ini, pihaknya akan melayani pengurusan dokumen kependudukan di lokasi kegiatan.

“Dalam rangka pencanangan BBGRM yang akan dipusatkan di Desa Bangomolunow pada hari Kamis 12 Juli 2018, Dinas Dukcapil akan melayani pengurusan Dokumen Kependudukan termasuk melakukan perekaman E-KTP kepada masyarakat,” ujar Gonibala, Rabu (11/7/2018).

Dirinya mengimbau kepada masyarakat yang akan datang, untuk mengunjungi lokasi kegiatan dengan membawah foto kopi Kartu Keluarga (KK).

“Khusus yang akan melakukan perekaman, agar bisa membawah KK, khusus yang melakukan perekaman E-KTP,” tukasnya.

Peliput: Ebby Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.