Ibadah Pra Natal Forward Sulut, Karamoy Tuntun Wartawan Jadi Terang Bagi Banyak Orang

0
71

TOTABUANEWS.COM-Manado – Di penhujung tahun 2018 Forum Wartawan Dewan (Forward) Sulut Menggelar Ibadah Natal bersama bertempat di Kantor Deprov Sulut Rabu (19-12-2018)

Dengan Tema Yesus hadir di dunia bagaikan lilin yang memancarkan cahaya terang. Kasih Yesus tak terhingga sehingga mampu menembus batas perbedaan.

Demikian awal khotbah Ev. Pdt. Hence Karamoy STh mengambil pembacaan alkitab Yohanes 3: 16,

“Cinta pada kekasih bisa pudar, tapi kasih Allah abadi tidak memandang suku bangsa, agama dan ras,” jelas Pdt. Karamoy.

Lanjut Pdt. Hence Karamoy, kasih Allah melalui Yesus Kristus harus mampu diimplementasikan oleh wartawan melalui kerja jurnalistik.

“Beritakan yang benar dan berimbang. Pemberitaan tidak mencari musuh tapi memberikan edukasi bagian pancaran kasih Yesus,” tandas Pdt. Karamoy.

Menurut Pdt Hence Karamoy, kasih harus nyata dalam kehidupan orang beriman bukan sekedar rajin beribadah.

“Beribadah, mendengar doa meskipun tiga jam tapi tidak mengimplementasikan kebaikan pada kehidupan sehari-hari itu menjadi sia-sia,” terang Pdt. Karamoy.

Evanglis merangkap jurnalis yang masuk keluar daerah pedalaman di Papua dalam rangka memberitakan Injil Kristus ini mengingatkan bahwa komunikasi baik merupakan pintu masuk mendapatkan berkat.

“Kerja jurnalis tak lepas dari komunikasi. Berkat datang berawal dari komunikasi. Berdoa dan bekerjalah pasti berkat mengalir,” jelas Pdt Karamoy.

Pesan Natal disampaikan Sekwan Sulut B. Mononutu diwakili Kabag Umum Jackson Ruaw mengajak wartawan menjadi mitra konstruktif.

“Wartawan dan sekretariat merupakan satu kesatuan yang melaksanakan tugas penyebarluasan informasi anggota DPRD kepada masyarakat,” terang Jackson Ruaw.

Sementara pesan Natal dari Ketua Forward Sulut, Jerry Palohoon mengatakan kasih Yesus terimplementasi pada ibadah perayaan Natal melalui kebersamaan yang terjalin.

“Ketua dan sekretaris panitia beragama muslim merupakan bukti kasih dalam perbedaan yang dipancarkan Yesus Kristus melalui komunitas Forward Sulut,” tutur Jerry Palohoon.

Mega Anggawirya sebagai ketua panitia pelaksana menyampaikan terima-kasih kepada semua pihak yang sudah terlibat demi sukses acara ibadah pra Natal Forward Sulut.

“Terima-kasih kepada semua donatur tidak melihat besaran nominal melainkan ketulusan memberi. Terima-kasih kepada bapak Sekwan yang memfasilitasi kegiatan ini melebihi yang kami harapkan,” terang Angga.

Acara diakhiri dengan penyerahan bingkisan Natal kepada perwakilan panti asuhan Al Ikhwan Kombos, panti asuhan Karombasan, sekurity, staf THL dan petugas kebersihan kantor DPRD.

Hadir, Sekwan Mononutu, Kabag Jackson Ruaw, pengamat politik Taufik Tumbelaka dan puluhan wartawan pos DPRD Sulut.

(Dvd).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.