Milenial Road Safety Festival Satlantas Polres Kotamobagu, 3000 Tiket Ludes Terjual

0
271

TOTABUAN.NEWS, KOTAMOBAGU – Luaaaarrr Biasa! Kalimat itulah yang pantas diucapkan untuk kegiatan Milenial Road Safety Festival (MRSF), oleh Satlantas Polres Kotamobagu. Betapa tidak, meski kegiatannya nanti akan digelar pada 2 Maret 2019 mendatang di Lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu, namun 3000 tiket yang disiapkan ludes terjual.

Ini membuktikan kalau kegiatan postif Satlantas Polres Kotamobagu ini disambut antusias kalangan remaja di Kotamobagu. “Kita akan buka lagi pendaftaran mengingat masih banyak yang belum kebagian tiket. 3.000 tiket disiapkan semuanya sudah terjual,” kata Kasat Lantas Polres Kotamobagu, AKP Anita Sitinjak SIK, Sabtu (9/2/2019) di kantornya.

Sejumlah remaja yang diwawancarai wartawan media ini sangat senang dengan pola pendekatan polisi untuk mendekati kalangan milenial di Kotamobagu.

Mereka yakin dengan kegiatan seperti ini, polisi akan bisa memberikan edukasi kepada kalangan milenial tentang aturan lalu lintas. “Pendekatannya (polisi) bagus. Kami senang Pak Kapolres Kotamobagu dan Ibu Kasat Lantas bisa merangkul kami dengan adanya acara begini,” ungkap Nayla, salah satu pelajar SMA yang membeli tiker kegiatan MRSF.

Pada acara puncak MRSF, akan banyak kegiatan mulai dari color run, berbagai lomba dan hiburan dari artis lokal dan artis ibu kota.

 

 

Konni Balamba

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.