Pengurus Harian Ceng Beng Benahi Rumah Sembahyang

0
72

TOTABUAN.NEWS, KOTAMOBAGU – Dalam menyambut hari raya Ceng Beng bagi etnis Tiong hoa, Yayasan Damai Sejahtera Totabuan Sosial Duka, melalui pengurus harian Ceng Beng 2019 melakukan pembenahan serta pembersihan rumah sembahyang. Pembersihan rumah sembahyang yang terletak di kompleks pekuburan Lokuyu kelurahan Kotabangon, kecamatan Kotamobagu Timur, dilakukan para Rabu (20/03) kemarin.

Kegiatan lansung dipimpin ketua Tauke Ceng Beng, David Reza Wullur bersama jajaran pengurusnya. Sebelum melakukan pembersihan, dilakukan sembahyang minta izin terlebih dahulu mengingat rumah sembahyang sudah hampir satu tahun tidak dibersihkan

“Ini rumah sembahyang biasa digunakan setiap tahun pada hari ceng beng, tentu satu tahun pasti kotor karena abu makanya kita bersihkan, bahkan disiapkan cat warna warni untuk mempercantik bangunan,” kata Seksi Ibadah Pengurus Ceng Beng.

Sementara itu Ketua Tauke, David  Wullur menambahkan apa yang dilakukan bersama rekan-rekan pengurus lainya ini adalah bagian proses penting jelang hari ceng beng. “Kurang lebih hampir dua minggu lagi jelang hari H, Tentu dari sekarang kami bersihkan dan cat bangunan rumah sembahyang,” imbuhnya.

Diketahui, hari ceng beng atau biasa disebut Qingming adalah ritual tahunan etnis Tionghoa untuk bersembahyang dan ziarah kubur sesuai ajaran agama Khong Hu Cu yang mana pada hari itu, para keluarga sembahyang serta membawa makanan dan minuman untuk diberikan kepada arwah leluhur.

Untuk Kota Kotamobagu, tradisi luhur peninggalan para leluhur dirangkaikan dengan pelantikkan kepengurusan Tauke ceng beng yang mana akan melaksanakan tugas sosial duka bagi para anggota yang terdaftar di rukun duka.

 

Konni Balamba

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.