TOTABUAN.NEWS, MANADO – Pemilihan Gubernur Sulawesi Utara akan dilaksanakan pada bulan September tahun 2020 nanti. Partai NasDem sendiri diperkirakan akan mengusung Vicky Lumentut sebagai Calon Gubernur. Sementara untuk pasangan Vicky Lumentut, dikabarkan akan mengambil dari wilayah Bolaang Mongondow atau dari Nusa Utara, mengingat banyak kader potensial di dua daerah ini.
Vicky Lumentut pun dengan bijak menjelaskan, Partai NasDem punya mekanisme sendiri untuk penentuan calon yang akan maju ke pilkada, tidak serta merta langsung dilaksanakan penunjukkan atau kehendak pribadi. “Jadi akan dibuka pendaftaran bagi siapa saja yang hendak maju dalam pilkada. Ada tahapan-tahapan yang harus dilewati, termasuk survey elektabilitas. Nanti siapa yang dinilai oleh partai memenuhi kriteria dan bagus dalam survey kemungkinan yang akan mendapat mandat partai,” ujar Vicky Lumentut beberapa waktu lalu.
Vicky Lumentut pun mengatakan, hingga saat ini, belum ada yang bisa memastikan siapa saja yang akan diberi mandat oleh partai karena proses baru berjalan.
Meski demikian, saat ditanya kembali tentang kesiapan maju dalam pilkada, Vicky Lumentut mengakui, dirinya dan kader NasDem lainnya tetap akan taat pada putusan partai. “Kalau partai memberi mandat, tentu dijalankan,” kata Vicky.
Sumber : Berita Manado Com