Begini Kedekatan Dansatgas TMMD Dengan Warga

0
20

TOTABUAN.NEWS, BITUNG – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-105 TA. 2019 Kodim 1310/Bitung di Kelurahan Duasudara Kec. Ranowulu Kota Bitung, secara resmi Pra TMMD dimulai sejak tanggal 24 Juni 2019. Beragam kegiatan baik fisik maupun non fisik telah dilakukan.

Selain kegiatan fisik dan non fisik tersebut, para prajurit Satgas TMMD juga harus tetap aktif berinteraksi dengan masyarakat setempat sekalipun padatnya kegiatan. Kian tampak keakraban para anggota Satgas TMMD Ke-105 TA 2019 Kodim 1310/Bitung dengan warga Kelurahan Duasudara baik tua maupun muda.

Terbangunnya keakraban yang penuh kekeluargaan ini, tak lepas dari seringnya anggota Satgas anjangsana dengan warga. Seperti terlihat Dansatgas TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.SOs di sela-sela istirahat, masih menyempatkan diri untuk bercengkrama dengan warga Duasudara, (24/6/2019).

Saat istirahat melepas lelah, Dansatgas menghampiri Bapak Isak sambil bercanda dan juga menanyakan tanggapan  Isak tentang keberadaan TMMD di kampungnya. Suasana pun penuh keakraban layaknya sudah kenal lama. Tutur Dansatgas, hal tersebut ia lakukan untuk menjalin ikatan kekeluargaan dan keakraban dengan masyarakat dan itu tidak ada salahnya kita lakukan sebagai bentuk komunikasi sosial (Komsos). “Sesuai slogan kita “Bersama Rakyat TNI Kuat” serta tanpa kita sadari akan tejalin ikatan emosional” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.