TNews, BITUNG – Komandan Satuan Tugas TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung, Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos. melaksanakan kegiatan penanaman 1.500 pohon untuk penghijauan, di Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, (23/7/2019).
Dalam kegiatan tersebut, Dansatgas TMMD ke-105 mengajak para murid-murid SD untuk melakukan penanaman pohon tersebut. Sekaligus mengajarkan kepada para pelajar tentang pentingnya kelestarian lingkungan dengan menanam bibit pohon.
Dengan mengaplikasikan langsung dilapangan, para pelajar diajak Dansatgas TMMD untuk menjaga hutan dari kepunahan, serta melindungi dari bahaya tanah longsor ataupun banjir.
“Semangat gotong royong serta kepedulian lingkungan pada kegiatan TMMD ini, sangat penting ditanamkan sejak dini pada mereka sehingga pelajar mengetahui manfaat dari gotong royong dan menciptakan lingkungan yang asri,” kata Dandim 1310/Bitung.
Dikatakannya, untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat di lokasi TMMD, Satgas TMMD selama dalam kegiatan selalu menyempatkan diri menyapa warga serta bersenda gurau untuk kebersamaan dan keakraban.
Selain itu juga melaksanakan kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Satu diantaranya dengan menggelar penghijauan kepada warga masyarakat