Pembangunan Plat Duicker Sebagai Salah Satu Sasaran Fisik TMMD Ke-105 Kodim Bitung

0
16

BITUNG – Dalam program TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung yang berlangsung dan akan dibuka pada tanggal 10 Juli 2019 mendatang, Tim Satuan Tugas (Satgas) TMMD terus berpacu dalam mensukseskan program tersebut, (4/7/2019).

Telah terlihat nyata dimata masyarakat melalui Pra TMMD ke-105 Tim Satuan Tugas (Satgas) Kodim 1310/Bitung bersama masyarakat Kelurahan Duasudara giat mengerjakan pembangunan fisik berupa pembuatan plat duicker yang dibangun di lokasi pembuatan jalan penghubung.

Dari hasil pantauan, terlihat dengan penuh semangat para anggota Satgas TMMD 105 bersama masyarakat setempat dalam melakukan pembangunan fisik berupa penyusunan batu plat duicker.

“Pembangunan ini sebagai salah satu sasaran fisik program TMMD 105 Kodim 1310/Bitung,” ungkap Lettu Inf julen T. Kasiaheng yang selaku Dan SSK mengkoordinir serta mengawasi kegiatan dilapangan.

Keikhlasan yang mengalir dalam hati para Tim Satgas serta kerja keras yang dilakukan demi mensukseskan tercapainya program TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung ini.

Terciptanya sebuah Sinergi antara Satgas TMMD 105 dan Masyarakat terlihat begitu erat dan melekat dalam hati mereka melakukan pekerjaan pembangunan fisik plat duicker, semoga ini menjadi hal yang positif di awal pelaksanaan TMMD 105, harapnya.

TIM TOTABUANEWS

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.