TNews, BITUNG – Progres pelaksanaan pengerjaan sarana fisik program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 1310/Bitung di Kelurahan Duasudara Kecamatan anowulu Kota Bitung sudah berjalan hampir tiga pekan, sudah semakin terlihat hasil yang dicapai dan dinikmati masyarakat.
Pembuatan plat duicker sudah hampir rampung dikerjakan (95 persen) dan sudah mulai dirapikan oleh satgas dan warga setempat.
Warga yang bergabung bersama TNI, terus giat bekerja merapihkan bahu jalan dengan bebatuan yang tadinya berserakan hasil galian exavator, (25/7/2019).
Menurut warga, pembukaan jalan itu sudah memudahkan akses menuju kampung sebelah, yang dulunya hanya bisa dilalui pejalan kaki, berjalan hanya melewati jalan setapak.
“Dengan dibukanya ruas jalan ini, sekarang kita bisa jalan dengan leluasa ke kampung sebelah atau ke kebun tanpa hambatan,” ujar Johan.
Warga Kelurahan Duasudara sangat mengharapkan perhatian pemerintah untuk peningkatan kualitas jalan, pengaspalan atau rabat beton. Agar bisa dilalui pada musim hujan karena jalannya banyak menanjak, harapnya.