TNews, BITUNG – Program TMMD ke-105 TA. 2019 Kodim 1310/Bitung yang dilaksanakan di Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, adalah salah satu cara yang dilakukan TNI membantu pemerintah dalam pemerataan pembangunan agar menyentuh sampai pelosok desa.
Hal-hal yang dicapai dan diselesaikan dalam pencapaian program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 1310/Bitung, antara lain pembangunan dan pelebaran jalan, pembangunan plat duicker, bedah rumah, pembangunan kantor tiga pilar dan penimbunan halaman sekolah.
“Pelaksanaan TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung, dalam pelaksanaannya, untuk membantu mempercepat pembangunan di daerah terisolir, desa tertinggal, daerah perbatasan, maupun daerah kumuh perkotaan,” ujar Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos. yang juga selaku Dansatgas TMMD ke-105.
Baginya, pembangunan masyarakat pedesaan sangat strategis dan mendasar. Terlebih sebagian besar masyarakat tinggal di pedesaan. Semoga saja semangat kemanunggalan TNI rakyat ini terus terjaga, harapnya.(***)