TNews, BITUNG – Dalam pelaksanaan tugas wilayah tidak terlepas dari komunikasi sosial yang harus selalu dijalin dengan seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Ranowulu Kota Bitung.
Apalagi dengan berakhirnya TMMD 105 di Kelurahan Duasudara yang baru saja ditutup oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang (8/8), banyak yang harus dikerjakan oleh Koramil 1310-01/Bitung sebagai wilayah teritorialnya, mengenai hasil TMMD dan tentang tanggapan masyarakat sekitar dengan adanya hasil program TMMD.
Serka Djems Posumah menyambangi warga sekitar Kelurahan Duasudara untuk menjalin silaturahmi sekaligus mengecek hasil dari program TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung, (12/8/2019).
Ia mempunyai tanggung jawab besar membantu tugas Danramil 1310-01/Bitung dalam melaksanakan tugas kewilayahan yang diembannya dibawah Komando Komandan Kodim 1310/Bitung.
Selain melakukan pengecekan hasil TMMD dan menjalin silaturahmi, Serka Djems sekaligus berkomunikasi tentang situasi di Kelurahan Duasudara usai pelaksanaan TMMD.
Bpk. Johan, warga setempat menyampaikan terima kasih atas semua yang sudah diberikan Kodim 1310/Bitung kepada seluruh masyarakatnya melalui program TMMD 105 yang semakin mensejahterakan seluruh masyarakat pada umumnya dan secara pribadi meningkatkan kesejahteraan bagi warganya yang ikut terkena program RTLH.(***)