Ribuan Pelajar Se Kabupetan Banggai Ikut Kemah Akbar Persaudaraan

0
641

TNews, BANGGAI BUNTA – Ribuan peserta Kemah Akbar persaudaraan dari 23 Kecamatan se Kabupaten  Banggai Provinsi Sulawesi Tengah hari ini sudah terlihat memadati lokasi perkemahan di Perkebunan Desa Hion Kecamatan Bunta.

Ketua Panitia Kemah Akbar Kabupaten Banggai Risman Syarifudin yang ditemui media TotabuanNews di lokasi perkemahan mengatakan untuk persiapan membuat Panggung Utama. “Untuk pembukaan tanggal 23 Oktober 2019 yang nantinya akan dibuka oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng  yang juga Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulawesi Tengah Dr H Moh Hidayat Lamakarate M Si,” tuturnya.

Menurut Risman Selasa (22/10) semua peserta dari 23 kecamatan se Kabupaten Banggai sudah berada di lokasi perkemahan. “Diperkirakan ada sekitar 8000an peserta dan akan ditambah sekitar 1500 dari peserta dari Bunta dan simpang raya diperkirakan 9500 peserta yang akan meramaikan kemah Akbar yang akan dilaksanakan lima hari dimana hari Rabu 23 Oktober 2019 acara pembukaan dan ditutup 28 Oktober 2019,” jelasnya lagi.

Lanjut Risman katakan untuk lokasi yang di siapkan itu sekitar 7 hentare yang digunakan peserta,iya hari ini mulai padat peserta yang datang untuk membangun tenda tenda. “Selain tenda peserta ada juga ratusan tenda pedagang yang dibangun,” tandasnya.

Untuk pelaksanaa kegiatan kita akan melakukan sejumlah kegiatan seperti aksi sosial dan kegiatan lainnya.”Sebenarnya kegiatan ini kita laksanakan pada bulan Angustus namun karena bulan itu masih padat aktivitas kegiata belajar SD, SMP dan SMA sehingga kegiatan kita laksana bulan Oktober,” katanya.

Dikatakan bahwa Kemah akbar Tahun ini adalah kemah akbar terbesar di Sulteng sebab pesertanya capai 9500 peserta. ”Kenapa kita buat ini karena ini merupakan akhir dari kepengurusan Kwartir Cabang karena pada bulan Desember  akan kita lakukan Muscab dan ini merupakan Cendera mata terakhir  untuk kepengurusan yang terakhir,” ujarnya.

Di akhir penyampaiannya Risman katakan untuk keamanan kita di Back Up oleh Polsek Bunta.Kemudian dia berharap agar Masyarakat turut mendukung kegiatan ini, dimana dengan kegiatan ini memberikan peningkatan ekonomi Masyarakat  sekitar. “Jadi dampak positifnya sangat baik bagi Masyarakat,” tutupnya.

 

 Dales

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.