Jelang Natal, TB-NK Berbagi Kasih

oleh -29 Dilihat

TNews Kotamobagu – Wali Kota Koramobagu, bersama Wakil Walikota, Tatong Bara- Nayodo Kurniawan (TBNK), memberikan santunan kepada umat Kristiani jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Kamis, (19/12/2019) lalu.

Berbagi kasih merupakan agenda tahunan sejak awal periode terpilih jadi Walikota. “Bingkisan ini memang tidak seberapa, tetapi mudah-mudahan akan meringankan bapak ibu semua dalam merayakan Natal dengan penuh kasih di tahun ini,” ucap Tatong.

Terpisah, Wakil Walikota, Nayodo Koerniawan juga berharap bingkisan ini memberikan sukacita tersendiri, dalam prosesi perayaan Natal tahun 2019 ini. “Semoga bingkisan ini bisa menjadi berkat bagi kita semua, terutama umat kristiani yang akan merayakan Natal di tahun 2019 ini,” imbuh Nayodo.

Diketahui, TB-NK sekira 200-an umat kristiani Kotamobagu yang kurang mampu. Bingkisan ini berupa minuman kaleng ringan, sembako, juga amplop berisikan sejumlah uang.

 

Neno Karlina

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.