Ruang IGD RS Ampana Nyaris Terbakar

0
435
RS AMPANA

TNews, AMPANA – Petugas dan pengunjung Intalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit (RS) AMPANA Kabupaten Tojo Una Una (Touna) Kamis (05/12) siang tadi tiba tiba panik dan berhamburan ke luar ruangan.

Pasalnya, kabel milik pihak Telkom yang berada disekitar IGD tiba-tiba menyala dan  ke bagian bangunan IGD Rumah. Hal itu pun nyaris membuat Rumah Sakit Ampana terbakar.

Bahkan sekretaris RS Ampana Lasiman Sanpardi  yang sedang berbincang dengan wartawan di ruang kerjanya lantai dua, sontak langsung panik dan memberitahu semua pengawai yang ada dilantai dua, agar segera turun ke bawah karena ada kebakaran.  “Ayo turun kebawa kata sekretaris guna mengantisipasi hal hal yang tidak di inginkan,” ujar Lasiman.

Dari amatan Tim TotabuanNews di lokasi kejadian, terlihat sejumlah petugas RS stanbay. Untung saja kebakaran kecil itu bisa segera di atasi. “Iya sudah ada petugas, kondisi sudah aman dan terkendali,” kata Lasiman.

Hingga berita ini ditayangkan, aktivitas RS Ampana berjalan seperti biasanya.

 

 Dales Lantapon

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.