TBNK Lakukan Safari Natal

oleh -30 Dilihat
Walikota Tatong Bara bersama sejumlah jajarannya, dan Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo saat berkunjung ke kediaman Gubernur Sulut
TNews, Kotamobagu – Walikota Tatong Bara dan Wakil Walikota (Wawali), Nayodo Koerniawan, (TBNK), memimpin safari natal di lingkup pemerintahan Kotamobagu, Rabu, (25/12/2019).
Safari ini diikuti Sekretaris Kota (Sekot), Sande Dodo, Ketua Tim Penggerak PKK, Anki Taurina Mokoginta, serta para pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkot Kotamobagu.
Pada lawatannya, robongan ini mengunjungi kediaman Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, Wakil Gubernur, Steven O. E Kandow, Sekertaris Provinsi Edwin Silangen dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kotamobagu Dasplin.
“Safari Natal ini diharapkan semakin mempererat ikatan tali persaudaraan serta kebersamaan dengan saudara-saudara kita umat Kristiani di daerah ini, yang sedang merayakan Hari Natal,” singkat Walikota.
Neno Karlina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.