Macarau Optimis Pembangunan KEK Pariwisata Likupang Dongkrak PAD Minut

0
24

TNews, Minut – Perjuangan bupati Minahasa Utara (Minut) DR (H.C) Vonnie Anneke Panambunan, ST.h menggugah perhatian Pemerintah Pusat, dengan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata di Likupang perlu mendapatkan apresiasi khusus.
Hal ini diungkapkan Kepala badan Keuangan Pemkab Minut Petrus Macarau, Senin (13/01/2020).

Macarau menjelaskan, bahwa dengan pengembangan KEK Pariwisata di daerah ini, tentu memacu masuknya devisa ke Minut dan secara otomatis mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang kemudian berpengaruh pada kebijakan pembanguan di berbagai sector, terutama penguatan perekonomian.
“Perhatian pemerintah pusat di Minut melalui perjuangan ibu Bupati, akan berdampak pada kemajuan pembangunan di semua lini. KEK Pariwisata Likupang tentunya akan sangat berdampak pada sektor-sektor lain, seperti pembangunan sarana pendukung hotel, lokasi rekreasi bahkan saat ini suda ada yang membangun bahkan merencanakan pembangunan rumah sakit berstandar internasional di Minut, dan ini sudah tentu memberikan devisa besar bagi Minut. Dan tentu saja target-target capaian PAD melalui sektor Pajak dan Retribusi akan terpenuhi,” tutup Macarau. (PCV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.