Fritz Siregar Tinjau Sekretariat Bawaslu Minut

0
69

Sempat Inspeksi Ruang Komisioner dan Berikan Materi Bimtek Panwascam

TNews, Minut— Fritz Edward Siregar SH LLM PHd selaku Koordinator Divisi Hukum Humas dan Hubal Bawaslu RI, Selasa (18/02/2020), secara mengejutkan berkunjung ke sekretariat Bawaslu Minut. Komisioner Bawaslu RI Fritz Siregar dalam kunjugan ini, didampingi Pimpinan Bawaslu Sulut Supriyadi Pangellu dan disambut tiga pimpinan Bawaslu Minut yakni Simon Awuy, Rahman Ismail, dan Rocky Ambar.

Siregar Ketika Memberikan Materi dalam Bimtek Panwascam
Siregar Ketika Memberikan Materi dalam Bimtek Panwascam

“Kunjungan ini adalah bentuk koordinasi kinerja dan momentum ini juga merupakan kebanggaan bagi Bawaslu Minut, sebab dengan kunjungan Koordinator Divisi Hukum Bawaslu RI Fritz Edward Siregar, membuktikan bahwa Bawaslu Minut mendapatkan perhatian. Dan ini merupakan penghargaan bagi kami di Minut,” ujar Simon Awuy, Ketua Bawaslu Minut

Kordiv Pengawasan Hubungan Masyarakat dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Minut Rahman Ismail, SH, mengatakan, dalam kunjungan ini, terdapat beberapa poin yang disampaikan dan bersifat internal, artinya sebagai materi-materi penguatan Bawaslu Minut, dalam mempersiapkan diri ketika melaksanakan pengawasan selama proses Pilkada tahun 2020 ini.

Fritz Edward Siregar foto bersama Ketua Bawaslu Minut Simon Awuy

“Kami mengetahui, kesibukan beliau namun bisa menyempatkan diri datang dan melihat dari dekat kondisi sekretariat Bawaslu Minut. Bahkan beliau sempat memeriksa ruang kerja komisioner. Ini adalah dukungan terhadap kami di daerah, dalam melaksanakan tugas mensukseskan pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020,” terang Ismail.

Usai meninjau sekertariat Bawaslu Minut, Komisioner Bawaslu RI Fritz Siregar, berkesempatan menjadi Nara Sumber pada Bimtek Peningkatan Kapasitas SDM Panwaslu Kecamatan dalam Rangka Pembentukan Panwaslu Kelurahan/Desa Pada Pilkada Tahun 2020 di Kabupaten Minut. “Sangat membagnggakan, ketika seorang Komisioner Bawaslu RI, berkesepatan memberikan materi kepada anggota Panwascam se-Minut, ini merupakan bentuk penguatan sehingga Panwascam memiliki kemampuan komunikasi, pengelolaan emosi, pemahaman intrapersonal, kepemimpinan, kesadaran sosial, bekerja sama dengan efektif, efisiensi, sistesis, analisis, perhatian terhadap kejelasan tugas, kualitas, dan ketelitian kerja, kepercayaan diri, inisiatif, integritas, kesadaran organisasi, dan perencanaan,” beber Kordiv Hukum Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Rocky Ambar. (PCV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.