DPRD Bolmong Kunjungi BPKPD Bolsel, Tukar Informasi Terkait Tata Cara Pengelolaan Keuangan Daerah

0
51
Ketua DPRD Welty Komaling bersama Anggota saat mengunjungi BPKPD Bolsel.

TNews, BOLMONG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Kamis (12/03/2020) kemarin, mengunjungi Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Bolaang Mongindow Selatan (Bolsel).

Kunjungan DPRD Bolmong tersebut dipimpin langsung Ketua Welty Komaling, Wakil Ketua Sukron Mamonto, Aleg masing-masing Jeifi Mamangkey, Toni Tumbelaka, Chindra Opod, I Ketut Sukadi dan Sahidin Mokoginta.

Dalam kunjungan kerja tersebut, rombongan DPRD Bolmong disambut oleh Kepala Bidang Anggaran BPKPD Bolsel Nita Kolintama, mewakili Kepala Badan Lasya Mamonto yang dalam tugas luar daerah mengikuti acara penyelarah Laporan Kinerja Pemerintah Daerah (LKPD) di Kantor BPK RI perwakilan Sulawesi Utara (Sulut).

Welty Komaling mengatakan, tujuan dari kunjungan tersebut tidak lain untuk tukar infomasi terkait dengan tata cara pengelolaan keuangan daerah. “Tujuan kita ke Bolsel untuk sering informasi terkait dengan pengelolaan keuangan daerah. Sementara penerapan dan tata cara pengelolaannya keuangan Bolsel juga sejauh ini telah menggunakan Sistem Informasi manajemen Daerah (SIMDA),” kata Welty, Jumat (13/03/2020).

Sementara itu, Kepala Bidang Anggaran BPKPD Bolsel Nita Kolintama dalam pertemuan tersebut, memberikan penjelasan terkait dengan tata cara pengelolaan keuangan Kabupaten Bolsel. “Terima kasih kepada Ketua DPRD Bolmong bersama rombongan yang sudah memilih Kabupaten Bolsel sebagai objek dalam tukar informasi tata cara pengelolaan keuangan daerah,” ungkapnya.

Lanjutnya, dalam kunjungan tersebut juga, banyak informasi baik diterima ataupun disampaikan sesuai dengan tata cara pengelolaan keuangan dari masing-masing daerah. “Kita di Bolsel tentu selama ini tetap menggunakan SIMDA dalam pengelolaan keuangan daerah,” tutur Kolintama.

 

Imran Asiaw

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.