Elly Lasut – Moktar Parapaga Mulai Lakukan Rolling Pejabat Pemkab Talaud

0
737
Elly Lasut - Moktar Parapaga

TNews, TALAUD – Bupati Kepulauan Talaud, Elly Engelbert Lasut dan Drs. Moktar Arunde Parapaga mulai melakukan pembenahan dengan melakukan penyegaran. Dalam apel perdana bagi aparatur sipil negara (ASN) dan tenaga harian lepas (THL) Senin (09/03/2020), sebanyak 15 orang pejabat struktural ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) eselon 2, 3 dan eselon 4.

Dalam amanatnya, Elly Lasut menyampaikan pembacaan pengisian jabatan (daftar nama dan jabatan lihat draft) adalah untuk mengisi jabatan yang lowong. “Setelah ini akan ditindaklanjuti dengan konsultasi pengisian jabatan selanjutnya untuk masa definitif sebagaimana persetujan antara pemerintah daerah, pemerintah provinsi dan Kementerian Dalam Negeri. Karena semua itu harus diambil dalam rangka untuk membangun kebersamaan pemerintah daerah kabupaten kepulauan Talaud pasca pelaksanaan pelantikan bupati dan wakil bupati yang baru,” ujar Elly.

Lanjutnya, tanggung jawab dan tempat yang baru merupakan sebuah tantangan baru yang kesemuanya harus dilakukan sesuai ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. “Sebelum melaksanakan itu, kami ada tim yang dipimpin sekretaris daerah akan melakukan konsultasi di provinsi dan Kemendagri. Setelah itu kami akan melakukan tindak lanjut dengan pengisian jabatan. Saya akan berusaha untuk menempatkan jabatan seobjektif mungkin sesuai dengan kinerja saudara – sadara sekalian,” ujar bupati.

Turut hadir dalam apel tersebut, Wakil Bupati Moktar Arunde Parapaga, Sekda Adolf Binilang, para pejabat eselon II, III, IV, staf, kepala-kepala sekolah, dan THL lingkup pemda.

Diketahui, pengisian jabatan lowong ini merupakan kali pertama dilakukan Elly Lasut dan Moktar Parapaga setelah resmi dilantik Mendagri Tito Karnavian pada 26 Februari 2020 lalu.

Pejabat yang Dilantik :

  1. Kaban Kesbangpol Daud Malensang SSos ditunjuk sebagai Plt Asisten Tata Pemerintahan dan Kesra Sekda (Asisten Bidang Pemerintahan)
  2. Kepala BP2RD Drs Melksion Saweduling ditunjuk sebagai Plt. Asisten Administrasi Umum.
  3. Kepala Bagian Hukum dan HAM Setda Hogsy Lalintia ditunjuk sebagai Plt Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan HAM
  4. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Dra Ivone Kapojos ditunjuk sebagai Plt Kepala BKPSDM.
  5. Kepala Bagian Umum Setda Merdison Sasae SAP ditunjuk sebagai Plt Staf Ahli Bidang Ekbang.
  6. Kepala Bagian Program, Evaluasi dan Pelaporan Setda Stevenheiner Maarisit SIP ditunjuk sebagai Plt Kepala Dinas Pariwisata
  7. Kepala Seksi Pengembangan dan Pengolahan Data dan Aplikasi Diskominfo dan Statistik Djemmy Awasa ditunjuk sebagai Plt Kepala Bagian Kajian dan Legislasi Setwan
  8. Kepala Bidang Penataan dan Peningkatan Kapasitas Dinas Lingkungan Hidup Siti H Bidulang SP ditunjuk sebagai Plt. Sekretaris Inspektorat
  9. Kepala Bidang Pembinaan Dikdas Disdikpora Altinus Laumba SPd ditunjuk sebagai Plt Sekretaris Dinas Pariwisata
  10. Kepala Seksi Keanggotaan dan Penerapan Peraturan Dinas Koperasi dan UKM Drs Wem Djura ditunjuk sebagai Plt Kabid Retribusi BP2RD
  11. Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegaawaian Disdikpora Rudy M Aimbu SPd ditunjuk sebagai Plt Kabid Pengembangan dan Keselamatan Dinas Perhubungan
  12. Kepala Sub Bagian Kepegawaian Organisasi Setda Meryati Taare SH ditunjuk sebagai Plt Kasubag Perundang-undangan Setda
  13. Staf fungsional umum Inspektorat YA Maariwuth S Ars ditunjuk sebagai Plt Kasubag Umum dan Kepegawaian Inspektorat
  14. Staf Fungsional Umum Bagian Humas Reynol Manangkabo Amd ditunjuk sebagai Plt Kasubag Tata Usaha Kepala daerah dan Wakil kepala daerah
  15. Staf fungsional Umum BPKAD Aneke Panaha SE ditunjuk sebagai Plt Kepala Seksi Analisa, Monitoring dan Evaluasi Keuangan BPKAD.

 

Tim TNews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.