Predator Seks Harvey Weinstein Positif Corona

0
349
Harvey Weinstein

TNews, ARTIS – Harvey Weinstein positif Corona, meski tak mengalami gejala. Sang predator seks itu kini diisolasi.

Harvey Weinstein dipindahkan dari penjara New York City’s Rikers Island ke Wende Correctional Facility, sebuah penjara dengan keamanan maksimum.

Juru bicara Harvey Weinstein menolak memberikan komentar terkait kabar produser Hollywood itu positif COVID-19.

“Pada saat ini, kami tidak akan mengkonfirmasi atau menyangkal apakah Weinstein telah dinyatakan positif mengidap virus COVID-19. Sementara timnya sekarang sepenuhnya sadar akan kondisi medisnya saat ini, karena Weinstein melaksanakan perawatan kesehatan yang tepat. Formulir pengumuman informasi, kami akan terus melindungi privasinya dan menjaga privasinya. Dengan demikian, kami tidak akan membahas masalah ini lebih jauh,” kata tim hukumnya kepada Fox News.

Harvey Weinstein divonis penjara 23 tahun atas kasus pemerkosaan. Di penjara Wende Correctional Facility, memiliki catatan penyebaran kasus Corona.

Michael Powers, kepala penjara negara bagian New York, mengatakan Weinstein adalah salah satu tahanan yang positif virus Corona. Lima petugas dan dua pengawas di Wende juga ditempatkan di ruangan isolasi karena kemungkinan terpapar virus.

Weinstein merupakan produser pemenang Oscar. Ia dihukum karena memerkosa seorang aktris pada 2013, serta tuduhan melakukan pelecehan pada 2006.

Usai menghadapi vonis, Weinstein juga mengeluhkan sakit dada. Bahkan setelah dicek, ia juga memiliki tekanan darah tinggi. Pada 11 Maret, ia kemudian kembali ke rumah sakit hingga diketahui memiliki masalah pada jantung.

Pengacara Weinstein juga menyebut kliennya punya masalah setelah menjalani operasi usai kecelakaan mobil. Bagian matanya juga perlu penanganan khusus untuk menghindarinya dari kebutaan.

 

Sumber: Detik.com

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.